Jakarta.WahanaNews.co – Grandfinal PLN Mobile Proliga 2024 yang merupakan acara puncak dari kompetisi voli terbesar tahun ini, sebanyak 268 petugas PLN diterjunkan siaga memastikan setiap aspek kelistrikan berjalan dengan lancar selama acara berlangsung.
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Lasiran, menyatakan dukungannya terhadap acara tersebut dengan menekankan pentingnya dukungan PLN untuk kesuksesan acara.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
“PLN berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh demi kelancaran Grand Final PLN Mobile Proliga 2024. Kami telah menyiapkan berbagai langkah teknis untuk memastikan tidak ada gangguan listrik yang akan menghambat jalannya acara,” ujar Lasiran.
Ket foto: PLN menyiagakan Uninterruptible Power System (UPS) sebanyak 4 unit dengan total daya 1600 kVA dan Unit Gardu Bergerak (UGB) sebanyak 2 unit dengan total daya 630 kVA dalam acara Grand Final PLN Mobile Proliga 2024 di Indonesia Arena Gelora Bung Karno. [WahanaNews.co/PLN]
Selain itu, PLN juga menyiagakan Uninterruptible Power System (UPS) sebanyak 4 unit dengan total daya 1600 kVA dan Unit Gardu Bergerak (UGB) sebanyak 2 unit dengan total daya 630 kVA. Langkah ini diambil untuk menghadapi kemungkinan gangguan listrik dan memastikan pasokan listrik tetap stabil selama acara berlangsung.
Baca Juga:
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
“Kami akan all-out dalam menjaga keandalan pasokan listrik untuk memastikan semua kegiatan dalam Grand Final PLN Mobile Proliga 2024 dapat berjalan dengan lancar dan tanpa kendala. Komitmen kami menghadirkan layanan terbaik bagi masyarakat dan mendukung acara ini dengan sepenuh hati,” tambah Lasiran.
[ADV/Redaktur: Amanda Zubehor]