WahanaNews.co, Jakarta – PT PLN (Persero) berhasil menjaga keandalan pasokan listrik selama pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang digelar di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta, pada Sabtu, 5 Oktober 2024.
Dalam upaya memastikan kelancaran acara kenegaraan tersebut, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya menyiagakan 4 Unit Gardu Bergerak dengan total daya 3.030 kVA serta 6 Unit Uninterruptible Power Supply (UPS) dengan total daya 2.200 kVA.
Baca Juga:
Era Energi Terbarukan, ALPERKLINAS: Transisi Energi Harus Didukung Semua Pihak
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran menyatakan komitmennya dalam menjaga keandalan listrik di setiap acara kenegaraan.
"PLN selalu siap siaga memastikan pasokan listrik yang andal, terutama pada acara-acara penting seperti HUT TNI ini. Kami telah melakukan berbagai persiapan dan inspeksi teknis jauh-jauh hari untuk memastikan tidak ada gangguan listrik selama acara berlangsung," jelasnya.
Selain itu, PLN juga menurunkan 146 petugas yang disiagakan di berbagai titik strategis untuk memastikan tidak ada kendala pada pasokan listrik selama acara berlangsung.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
“Kami telah melengkapi para petugas dengan peralatan modern serta ditempatkan di lokasi-lokasi penting untuk merespons cepat segala kemungkinan yang terjadi,” tambah Lasiran.
Upacara HUT ke-79 TNI di Monas berlangsung dengan lancar, tanpa gangguan listrik sedikit pun. Hal ini membuktikan komitmen PLN dalam memberikan pelayanan prima bagi seluruh pelanggan, terutama dalam momen-momen besar yang melibatkan negara.
“Keandalan pasokan listrik adalah prioritas utama kami. Dengan dukungan dari seluruh tim, kami bangga dapat mendukung kelancaran upacara HUT TNI ke-79,” tutup Lasiran.
[ADV/Redaktur: Amanda Zubehor]