WahanaNews.co, Jakarta - Thamrin Olympiad and Cup (TOC) ke-16 resmi dibuka di GOR MH Thamrin, Bambu Apus, Jakarta Timur, Sabtu (24/1/2026). Kegiatan tahunan ini digelar oleh SMA Negeri Unggulan MH Thamrin Jakarta sebagai ajang lomba akademik dan non-akademik.
Pembukaan TOC ke-16 dihadiri Perwakilan Sudin Pendidikan Jakarta Timur, Camat Cipayung Diman, pihak sekolah, orang tua, dan masyarakat sekitar. TOC mempertandingkan 13 mata lomba, meliputi sains, poster, paskibra, pramuka, futsal, basket, dan sejumlah cabang lainnya. Peserta tidak hanya berasal dari sekolah, tetapi juga dari komunitas, seperti komunitas game dan desain poster.
Baca Juga:
Ajang ini terbuka untuk pelajar SMP, SMA, hingga peserta berusia 19 sampai 25 tahun. Hingga kini, jumlah peserta tercatat lebih dari 800 orang dan ditargetkan mencapai 1.000 hingga 2.000 peserta. Peserta juga datang dari luar Jakarta, termasuk Medan dan sejumlah daerah di Pulau Jawa.
Ketua Humas TOC 16, Azkya Zahra Putrilita, mengatakan TOC telah digelar konsisten selama 16 tahun berturut-turut.
“TOC ini adalah ajang perlombaan akademik dan non-akademik. Ada 13 mata lomba dan pesertanya tidak hanya dari sekolah, tetapi juga dari komunitas. Tujuan kami sebagai wadah kolaborasi, adu prestasi, serta pengembangan kemampuan peserta,” ujar Azkya, dilokasi.
[Redaktur: Alpredo]
[WahanaNews/Ist]