Jakarta.WahanaNews.co - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya bersama Kepolisian Sektor (Polsek) Gambir menggelar upacara kebangsaan di Bundaran Hotel Indonesia (HI) dalam rangka memperingati bulan kebangsaan, Rabu (28/8/2024).
Upacara ini melibatkan 48 petugas dari PLN UID Jakarta Raya, dengan 3 petugas di antaranya bertugas sebagai pengibar bendera Merah Putih.
Baca Juga:
Dihadiri Wapres Gibran, Upacara Hari Pahlawan Tanpa Kedip
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, menyampaikan bahwa upacara ini merupakan bentuk penghormatan dan kebanggaan terhadap Tanah Air, serta untuk mempererat semangat kebangsaan di kalangan masyarakat Jakarta.
“Melalui upacara ini, kami ingin menanamkan kembali semangat cinta Tanah Air di hati masyarakat. Bundaran HI sebagai ikon Jakarta menjadi saksi kebersamaan dan tekad kuat untuk terus membangun bangsa,” ujar Lasiran.
Ket foto: Upacara kebangsaan yang diikuti oleh Forkompimda Jakarta Pusat di Bundaran HI. [WahanaNews.co/PLN]
Baca Juga:
Edukasi Masyarakat Rusun, PLN Sosialisasikan Keselamatan Ketenagalistrikan
Kepala Kepolisian Sektor Gambir, Jamalinus L P Nababan, menambahkan bahwa upacara ini juga merupakan bagian dari rangkaian kegiatan bulan kebangsaan yang diinisiasi oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jakarta Pusat.
“Upacara ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga menjadi momen refleksi bagi kita semua untuk selalu mengingat dan menghargai perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia,” kata Jamalinus.
[ADV/Redaktur: Amanda Zubehor]