Jakarta.WahanaNews.co, Jakarta - Hub Usaha Mikro dan Kecil (UMK) Jakarta Raya binaan PLN Peduli mengadakan pelatihan foto produk untuk meningkatkan daya saing produk mitra UMK. Pelatihan tersebut diikuti oleh 100 UMK pada tanggal 30-31 Juli 2023. Pelaku usaha yang mengikuti pelatihan sangat beragam mulai dari produk fashion, makanan, minuman, dan produk kerajinan.
Pelatihan foto produk mengundang fotografer profesional sebagai narasumber. Tidak hanya teori, pelaku usaha juga diajarkan praktik langsung menggunakan kamera ponsel. Materi pengajarannya yaitu komposisi, teknik pengambilan gambar, sampai dengan editing sederhana.
Baca Juga:
Dihadiri Wapres Gibran, Upacara Hari Pahlawan Tanpa Kedip
Pada era digital, pemasaran produk yang lebih menggunakan kanal digital mengharuskan UMK memiliki kemampuan promosi yang baik dengan konten menarik dan salah satu unsurnya yaitu foto produk berkualitas. UMK yang memiliki daya saing tinggi bisa meningkatkan pendapatan UMK dan berkontribusi meningkatkan ketahanan dan stabilitas ekonomi nasional.
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Lasiran, mengatakan bahwa dalam menjalankan bisnis berkelanjutan, PLN Peduli membentuk Hub UMK Jakarta dengan berbagai program untuk meningkatkan kualitas dan kapabilitas UMK agar bisa bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
“Pelatihan foto produk yang diadakan oleh Hub UMK Jakarta Raya sangat berbeda dengan yang biasa kami ikuti, di sini kami benar-benar diajari dan didampingi secara spesifik bagaimana foto produk yang baik,” ungkap Irma Wido, pemilik usaha dengan merek Latersia.
Baca Juga:
Edukasi Masyarakat Rusun, PLN Sosialisasikan Keselamatan Ketenagalistrikan
Pelatihan pengembangan produk UMK akan berlanjut dengan materi yang lain seperti pelatihan desain kemasan, pemasaran dan manajemen keuangan. Setelah pelatihan, peserta masih bisa berkonsultasi dan mendapatkan pendampingan dari pengelola Hub UMK.
[Redaktur: Amanda Zubehor]