JAKARTA.WAHANANEWS.CO - Camat Kembangan, Joko Suparno meresmikan bedah rumah Munawaroh, warga RT 011 RW 005 Kelurahan Srengseng, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, Kamis (10/07/2025) yang ditandai dengan penyerahan kunci rumah.
"Program Bedah Rumah ini merupakan program Baznas Bazis Kota Jakarta Barat yang dihimpun dari masyarakat sebagai bentuk kepedulian membantu warga yang tidak mampu untuk memiliki rumah layak huni," kata Joko Suparno yang didampingi Lurah Srengseng, Adit Pratama.
Baca Juga:
Kapolres Binjai Salurkan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Sei Bingei
Melalui program Bedah Rumah ini, Joko Suparno berharap Munawaroh bisa merawat rumah yang sudah dibedah menjadi nyaman layak huni.
"Kami berharap warga khususnya ibu Munawaroh bisa merawat rumahnya semoga rumahnya menjadi nyaman dan tentunya dijaga kebersihannya agar awet dan berkah," jelasnya.
Di tempat yang sama, Lurah Srengseng Adit Pratama mengungkapkan, sebelum dibedah kondisi rumah Munawaroh sangat memprihatinkan. Atap rumah ambruk dan kondisi rumah tidak sesuai standar.
Baca Juga:
Polres Muara Enim Bangun Rumah Warga Tak Mampu, Wujud Nyata Polri Hadir untuk Rakyat
"Kondisi rumah memang sudah tua, jadi atap rumah ambruk sehingga kami lakukan sesuai dengan urgency dan kami lakukan program kolaborasi dengan Baznas untuk Bedah Rumah di tahun 2025 ini," Ujarnya.
Dikatakan Adit, proses Bedah Rumah Munawaroh berlangsung kurang lebih selama 14 hari.
"Prosesnya cepat, karena memang kondisinya urgent kami percepat kurang dari sebulan mungkin hanya dua sampai tiga minggu karna memang pihak keluarga membutuhkan atap untuk mereka istirahat dan tidur," terang Adit.