WahanaNews-Jakarta | Kegiatan sosial yang di lakukan oleh para profesi wartawan yang tergabung di wadah Forum Wartawan Jakarta Indonesia Korwil Jakarta Barat ini rutin di lakukan setiap hari Jum'at.
Selesai Ibadah shalat Jum'at, mereka lalu membagikan nasi kotak kepada para jamaah, lalu mereka beranjak menuju jalan yang terbilang Ramai dari beberapa kalangan yang terlihat di jalanan sekitar wilayah Jakarta Barat.yaitu dengan membagikan makanan yang berisi nasi dan lauk pauk yang di kemas dengan kotak yang terbuat dari stereopom.
Baca Juga:
Jumat Berkah, Pengurus Pusat BPPH Pemuda Pancasila Berbagi Ratusan Nasi Kotak
Adapun makanan tersebut di bagikan kepada Jama'ah Masjid Nurul Iman Yang terletak di wilayah Cengkareng Timur seusai shalat Jum'at.lalu berlanjut mengarah sepanjang jalan raya Grand like City dan Semanan Yang mengarah ke beberapa kalangan seperti Tunawisma,Pengamen Jalanan, Petugas Kebersihan Jalan, Petugas Keamanan (scurity) sampai dengan Ojol Ojek Online yang sedang menunggu Order.
Terimakasih Kepada FWJI Korwil Jakarta Barat atas nasi nya yang sudah perhatian kepada kami di jalanan.ujar Kadut sapaan Driver OJOL yang sedang menunggu Order.
Hal senada juga dikatakan Dicky salah satu scurity merasa sangat senang dapat nasi kotak Alhamdulillah Terimakasih atas Rezeki nya.semoga FWJI Dan para personel nya sukses selalu ucap nya.
Baca Juga:
Sarapan Gratis dari Polsek Kalideres Sebagai Wujud Kepedulian di Jumat Berkah
Di tempat berbeda seorang pria paruh baya bersama Tiga Orang Anak dan Istrinya mengucapkan rasa syukur nya mendapatkan nasi kotak ini.Alhamdulillah Saya Senang Sekali mendapatkan makanan untuk keluarga saya.ucap pria paruh baya yang berprofesi sebagai pencari barang bekas ini.
Program Jum'at berkah ini akan di lakukan secara intens setiap hari Jum'at yang Sudah menjadi program jangka panjang FWJI Korwil Jakarta Barat.
Program sosial ini di lakukan sebagai bentuk rasa peduli FWJI kepada masyarakat kalangan bawah.