Setelah itu, Marquez bersama para pebalap lainnya melanjutkan perjalanan menuju Bundaran HI sambil melambaikan tangan kepada para penonton di sisi jalan.
3. Warga panjat pagar dan pohon di Hotel Kempinski
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Setelah para pebalap MotoGP selesai melakukan parade, sejumlah warga yang sebelumnya berada di trotoar Bundaran HI pun bergerak ke area luar Hotel Kempinski.
Mereka rela berdesak-desakan demi melihat langsung sosok pebalap MotoGP yang baru saja masuk ke hotel tersebut.
Beberapa di antaranya bahkan naik ke atas pagar untuk melambaikan tangan dan mengabadikan foto para pebalap MotoGP.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
Terdengar teriakan warga memanggil nama-nama pebalap, seperti Marc Marquez hingga Jack Miller yang di berada dalam area hotel.
"Marquez, I love you," teriak warga dari atas pagar.
"Jack Miller, I love you," sahut warga lainnya.