WahanaNews Jakarta.co - Ketua Ranting FKPPI Kelapa Gading, Hersunu A.W., menyampaikan ucapan selamat dan rasa bangga atas peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang diperingati pada 5 Oktober 2025.
Dalam pernyataannya, Hersunu menegaskan bahwa TNI telah menjadi benteng utama kedaulatan negara dan simbol kekuatan rakyat Indonesia. Ia juga mengapresiasi kiprah TNI yang selalu hadir di tengah masyarakat, baik dalam menjaga keamanan maupun membantu pembangunan nasional.
Baca Juga:
Dihadiri Presiden RI, PLN Sukses Kawal Upacara HUT TNI ke-79 Tanpa Kedip di Monas
"Atas nama keluarga besar FKPPI Ranting Kelapa Gading, saya menyampaikan selamat ulang tahun ke-80 untuk TNI. Semoga TNI terus jaya, profesional, dan selalu bersama rakyat dalam menjaga keutuhan NKRI," ujar Hersunu, Minggu (5/10).
Menurutnya, semangat dan dedikasi TNI selama delapan dekade merupakan cerminan pengabdian tanpa pamrih bagi bangsa. Ia berharap sinergi antara TNI dan keluarga besar FKPPI terus diperkuat dalam menghadapi tantangan kebangsaan ke depan.
"Kami, sebagai bagian dari keluarga besar TNI-Polri, berkomitmen mendukung tugas-tugas TNI di segala bidang. FKPPI akan terus menjaga semangat kebangsaan dan gotong royong yang diwariskan para pendahulu," tambah Hersunu.
Baca Juga:
Dihadiri Presiden RI, PLN Sukses Kawal Upacara HUT TNI ke-79 Tanpa Kedip di Monas
Peringatan HUT ke-80 TNI tahun ini mengusung tema "TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju," yang menggambarkan tekad TNI untuk tetap netral, profesional, dan mengabdi sepenuhnya kepada rakyat.
"Semoga TNI semakin kuat, solid, dan dicintai rakyat. Dirgahayu TNI, kebanggaan kita semua!" tutup Hersunu.
[Redaktur: JP Sianturi]