WahanaNews - Jakarta | Saat ini, menjadi seorang ibu tidak lantas membuat wanita hanya sebatas menjadi seorang ibu rumah tangga dan mengurus anak.
Melalui keaktifan di media sosial, seorang ibu kini bisa berkarya, bahkan menghasilkan uang untuk menambah income, meski hanya di dalam rumah.
Baca Juga:
Bawaslu Kubu Raya Selidiki Dugaan Kampanye Pilkada Difasilitasi Dinas Pendidikan Setempat
Tak heran, bukan hanya kaum muda yang bisa sukses di media sosial dengan menjadi influencer dan content creator, ibu dengan anak pun bisa menjadi Momfluencer dengan karya yang inspiratif untuk sesama kaum ibu, dan mendulang kesuksesan.
Berawal dari Gathering Brand Ambassador salah satu ASI Booster di tahun 2022, 10 Momfluencer pun bertemu, saling berkenalan, dan pada akhirnya menjalin pertemanan yang solid.
Bahkan, dengan kesamaaan minat dan hobi membuat konten di media sosial, lahirlah sebuah ide untuk membuat management.
Baca Juga:
YLKI Wanti-wanti Konsumen Jangan Asal Viralkan Keluhan di Medsos, Ini Risikonya
Ialah Bhavana Management yang kini menjadi wadah bagi kaum Momfluencer yang berdomisili di Jabodetabek untuk kemudian diharapkan menjadi tempat para kaum ibu untuk semakin mengembangkan bakat dan karyanya dalam memberikan inspirasi dan motivasi.
Bhavana Management sendiri sudah resmi terbentuk melalui Grand Launching yang dilakukan di JHL Solitaire Gading Serpong, Minggu (2/4/2023) lalu.
Bhavana Management bahkan sudah mendapatkan 8 perusahaan yang turut mensupport kehadirannya.