WahanaNews-Jakarta | Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat (Sudishub Jakbar) gelar operasi lintas jaya di Jalan Joglo Raya Kembangan di pimpin Komandan Regu Sumardin, Kamis (16/6/22).
3 Mobil Patroli dan 1 Mobil Patroli di gunakan dalam Operasi ini serta mengerahkan 16 Personel gabungan terdiri dari Pihak TNI, Polri dan Anggota Dishub.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Unsur Tiga pilar bertugas sesuai tugas pokok fungsinya masing-masing dari pihak TNI ada satuan Garnisun, Pomal dan Pomad, yang bertugas sebagai pengamanan Operasi sedangkan dari Polri ada satuan Brimob sebagai pengaman operasi juga dan satuan Polantas bertugas untuk memeriksa Kendaraan yang sifatnya pribadi.
Kemudian dari pihak Dishub bertugas memeriksa kelengkapan surat-surat Kendaraan angkutan Barang Maupun orang dan Kelaikan jalan kendaraan tersebut.
Dari pihak Dishub sebanyak 3 Kendaraan di BAP (Tilang) dan 1 Kendaraan di Stop Operasikan Sementara serta akan di proses sesuai aturan yang berlaku.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
"Kita berharap bahwa apa yang kita lakukan bisa memberikan sebuah kemanfaatan, kenyamaan, ketertiban, & juga disiplin berlalu lintas untuk warga Jakarta khususnya," ujar Sumardin
"Semoga ada perubahan dalam hal disiplin masyarakat lebih meningkat selain untuk tertib berlalu lintas tapi juara dalam segi laik jalan maupun kelengkapan administrasi kendaraan," tambahnya. [afs]