Daisy berharap, tidak ada orang tua yang menyepelekan pemeriksaan di posyandu, supaya tiap anak yang berisiko mengalami masalah gizi dan perkembangan bisa segera dirujuk dan diberikan penanganan.
Ia mengingatkan bahwa kondisi kesehatan seseorang amat dipengaruhi oleh empat faktor yakni perilaku, lingkungan, pelayanan kesehatan dan genetik. Penanganan obesitas akan lebih efektif jika dilakukan sejak dini, sehingga diharapkan orang tua sudah menerapkan pola hidup sehat yang dapat dicontoh oleh anak-anaknya di kemudian hari.
Baca Juga:
Korupsi APD Kemenkes, KPK Ungkap Satu Tersangka Beli Pabrik Air Minum Kemasan Rp60 Miliar
“Jadi orang tua (melalui buku KIA) juga bisa melihat pertumbuhan anak-anaknya apakah sudah sesuai normal, kurang atau lebih. Kalau ada masalah dengan gizi atau perkembangan nanti langsung dilakukan intervensi penanganan,” pungkasnya.[mga]