Dengan kondisi tersebut, Pras mengaku tak optimistis lintasan balap mobil listrik itu dapat rampung dalam waktu tiga bulan.
"Enggak lah, saya ini Adviser Consultan Mandalika. Saya tahu, jadi buat trek balap bukan kayak buat lintasan tamiya. Enggak rasional dengan tiga bulan dibangun, rasionalnya dua tahun, harus yang matang," pungkasnya.
Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Masih dalam Penyelidikan
Sebelumnya, Direktur Utama PT Jakpro, Widi Amanasto mengklaim bahwa pembangunan sirkuit balap Formula E bakal tetap berjalan sesuai jadwal meskipun proses lelang tender sempat terkendala.
Widi memastikan, pembangunan sirkuit akan terlaksana pada Februari setelah proses lelang rampung. Widi juga menargetkan pembangunan sirkuit rampung pada April 2022.
Kemudian, pada Mei sirkuit akan diuji coba sebelum pelaksanaan balap mobil listrik itu pada Juni 2022. [non]